Sandari Aku….

03.05.24 Nabawi#1

Alhamdulillah terbangun 1 jam sebelum adzan. Terlelap setelah perjalanan dari Jeddah. Segera saya bersiap dan memasuki gate 330 lalu menuju pintu 19 mesjid Nabawi yang megah dan selalu penuh kesejukan seperti pagi ini. Di web fav saya untuk cuaca YR.NO suhu menunjukkan angka 22C. Nyaman pikir saya dan tak jadi pakai legging.

Setelah mencari tempat nyaman untuk shalat sunah, saya pun melaksanakan dan kemudian merangsek ke saf terdepan yang bisa. Alhamdulillah pas qomat saya dapat terbaik, saf ke 3 dari blok saya.

Menikmati suara imam dan ayat bacaan yg sejuk, pas bangkit dari sujud, baru saya sadari. Jemaah persis di depan saya sangat susah berdiri. Dia bertumpu dulu kepada 2 tangannya. Kemudian dengan berat baru bangkit. Kelihatannya kedua kakinya lemah, sangat lemah. Mungkin ini salah satu akibat polio. Saya menduga-duga. Pantesan tadi dia waktu berdiri agak goyang2, kurang tenang.

Astagfirullah saya istigfar dan segera berusaha khusyuk. Susah. Rakaat kedua dia dibantu orang sebelahnya ketika berdiri. Alhamdulillah tidak jatuh.

Air mata pertama saya tumpah juga meski tidak banyak, tak kuat saya membendung. Dalam shalat subuh pertama ini, saya menangis karena merasa ditegur Allah SWT Tuhan yang Maha penyayang. Betapa sangat banyak nikmatnya yg saya sia-sia kan saat ini. Juga betapa banyak waktu dan kesempatan yg saya buang percuma untuk menyempurnakan ibadah.

Saya juga ingin disandari dan membantu dia berdiri, namun belum diberi kesempatan. May be later.

Subhanallah, Alhamdulillah. Semoga kita bisa bersegera memperbaiki diri dan meningkatkan ibadah. Aamiin yra.

Wassalammualaikum wrwb.

Nabawi, 03.05.24 @06.15

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.